Card image

Selama 17 Hari Ramadhan, Wahdah Islamiyah Kendari Adakan Program Hafalan Al-Quran

WIZ Kendari – Wahdah Islamiyah Kendari, pada Ramadhan 1440 Hijriyah tahun ini menggelar kegiatan daurah 17 hari menghafal al-Qur’an. Kegiatan ini dilaksanaka di masjid Abu Bakar Ash Shiddiq kota Kendari.

Program Menghafal ini dibuka langsung oleh Ketua Majelis Ulama Indonesia kota Kendari Muh. Yahya Obaid. Dalam Sambutannya ia sangat mengapresiasi kegiatan ini

“Sebagian tokoh-tokoh besar Islam dunia membekali diri mereka dengan menghafal Al Qur’an,” ujarnya.

Dalam sambutannya ia mengatakan bahwa dengan menghafal Al Quran maka akan menanamkan jiwa spiritual yang kuat.

“Al-Qur’an itu membentuk karakter manusia menjadi lebih baik. Sudah tak dipungkiri, orang-orang yang dalam kesehariannya selalu dekat dengan al-Qur’an akan membawa pengaruh positif bagi lingkungannya,” tambahnya.

Program ini dilaksanakan untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat yang ingin memperbaharui hafalan al-Qur’annya dan juga sebagai ikhtiar untuk mengisi hari-hari di bulan suci Ramadhan dengan kegiatan yang positif. []

kotakinfak.id adalah platform donasi online dengan berbagai fitur pembayaran terkini yang memudahkan donatur dalam menitipkan dana infak atau sedekah.

Dukungan Metode Pembayaran